Semur Daging Cincang Taburan Kentang

Makanan, News1,320 views

Dapur Ocha, semur daging cincang taburan kentang, apa bunda ingin mencoba resep olahan daging yang enak? Ayo, temukan berbagai macam resep yang cepat, sedap, serta praktis untuk dimasak. Bunda bisa mencoba resep daging cincang dengan rasa yang sangat lezat dan nikmat untuk dihidangkan kepada keluarga tercinta. Berbagai resep masakan yang lezat dan juga nikmat, bisa bunda temukan informasinya dari dapur ocha, dengan berbagai menu pilihan yang dapat membangkitkan selera nafsu makan keluarga tercinta.

Resep Semur Daging Cincang.

Semur daging cincang taburan kentang

Aneka masakan daging yang di cincang tentu menjadikan menu yang istimewa, resep semur daging cincang salah satunya yang bisa bunda coba di rumah. Sebelum itu dapur ocha akan memberikan bahan utama olahan semur daging cincang, sebelum menyajikan cara membuat semur daging cincang, berikut bahan utama semur daging cincang di bawah ini.

Bahan Semur Daging Cincang:

  • 150 gram daging sapi cincang
  • 2 buah kentang
  • 5 buah buncis iris kecil
  • 3 buah wortel iris kecil
  • Tomat iris-iris
  • 4 butir bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • 1 sendok makan margarin
  • 4 sendok makan Kecap Manis Bango
  • 1/2 sendok teh kaldu sapi
  • 1/2 sendok teh garam
  • 1 sendok teh gula pasir
  • 1/2 sendok teh lada putih bubuk
  • 1/2 sendok teh pala, diparut
  • 500 ml air

Cara memasak semur daging cincang:

  • Setelah di potong kentang digoreng.
  • Panaskan dua sendok makan margarin, kemudian tumis potongan bawang putih serta bawang merah.
  • Setelah itu masukkan daging cincang, kemdian masak hingga daging berubah warna, lalu berikan kaldu sapi, garam dan juga kecap manis Bango.
  • Masukkan buncis dan wortel dan aduk hingga merata.
  • Selanjutnya silahkan tambahkan air, potongan tomat, masak hingga matang.
  • Angkat dan sajikan bersama keluarga, jangan lupa untuk taburkan kentang goreng diatasnya.

Baca Juga: Steak Daging Lezat Dan Nikmat

Semur daging cincang bisa dijadikan menu bisnis kuliner, agar dapat menambah dan meraih keuntungan yang cukup banyak, karena olahan daging cincang sangat digemari masyarakat luas. Hal ini akan menambah daya tarik tersendiri untuk para penikmat kuliner nusantara, bahkan mancanegara yang sedang berkunjung ke Indonesia, bukan hanya itu saja di Amerika Serikat pun daging cincang ini sudah banyak di pasaran, apalagi steak daging.

Penutup.

Nah, bagi bunda yang sedang belajar memasak, coba membuat semur dengan daging cincang ini dirumah, semoga menambah daftar masakan Anda, dan selamat mencoba. Daging cincang ini bisa bunda sajikan dengan olahan mie goreng daging, dengan ditambah minumannya seperti minuman mangga, silahkan bunda coba sendiri dirumah.

Demikian resep semur daging cincang taburan kentang yang dapat dapur ocha berikan, semoga menambah aneka masakan nusantara dan memperkaya aneka masakan di dunia. Semoga resep semur dengan bahan daging cincang bermanfaat untuk kita semua selamat mencoba, sekian dan terima kasih.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *