Dapur ocha, 4 makanan instan untuk sarapan pagi yang menyehatkan – Menu sarapan pagi memang banyak sekali, makanan instan salah satunya yang dapat bunda coba untuk di sajikan setiap hari. Selain itu makanan instan untuk sarapan pagi, harus higienis serta sehat, dari beberapa resep yang akan dapur ocha sajikan kali ini. Semoga dapat menambah daftar menu untuk sarapan pagi dirumah.
Menyediakan sarapan pagi setiap hari tentu sangat penting, karena kita akan terbiasa hidup sehat nantinya, selain itu Anda dapat membuat menu spesial bagi keluarga, antara lain makanan instan. Karena selain mudah di buat, makanan instan untuk sarapan pagi juga sangat hemat. Simak dibawah ini beberapa menu makanan instan untuk sarapan pagi.
Daftar Isi
Aneka Resep Makanan Instan Untuk Sarapan Pagi
Dari beberapa resep makanan instan yang di sajikan untuk sarapan pagi, di antaranya ada roti bakar, sandwich, sereal, smoothies, dan juga oatmeal. Makanan instan seperti ini, selain mudah di buat, tentunya sangat baik bagi kesehatan, dapat juga membantu pertumbuhan sang buah hati.
Baca: Resep Nasi Goreng Oat Sarapan Ala Wrp
1. Makanan Instan Untuk Sarapan Seperti Roti Bakar
Roti bakar cukup populer menjadi sarapan hampir di negara-negara eropa, dalam proses membuatnya tidak terlalu lama. Bunda dapat menyajikan dengan olesan selai, atau margarin, yang di panggang diatas teflon atau alat pemanggang roti.
Resep Roti Bakar Banana Choco Cheese
Makanan instan untuk sarapan, bunda dapat menyajikan banana choco cheese, selain enak dan lezat, resep ini juga sangat mudah di buat. Cara membuat resep roti bakar banana choco cheese, tidak terlalu sulit silahkan simak di bawah ini proses mengolahnya.
Bahan
- Roti tawar
- Pisang
- Meses ceres rasa coklat
- Melted cheese (quick melt)
- Margarin blue band
Cara Membuat Roti Bakar Banana Choco Cheese
- Pertama silahkan oleskan roti pada bagian luar dengan margarin blue band.
- Kemudian simpan ke atas teflon anti lengket, kemudian panggang dengan menggunakan api kecil.
- Tambahkan potong buah pisang sesuai selera.
- Setelah itu tambahkan ceres dan parutan melted cheese, kemudian tutp kembali dengan roti bagian lainnya.
- Setelah sedikit panas, balik roti, dan tunggu hingga bagian dalam lumer, lalu angkat.
- Sajikan roti bakar banana choco cheese, sebagai menu makanan untuk sarapan di pagi hari, selamat mencoba.
2. Sandwich Menjadi Sarapan Instan Istimewa
Bunda dapat menyajikan sandwich, sebagai sarapan instan di pagi hari, selain mudah untuk di buat tentunya sangat menyehatkan. Makanan instan untuk sarapan seperti ini, sangt di sukai anak-anak sampai orang dewasa. Bahan yang di pergunakan pun cukup mudah di dapatkan, dan menjadi hidangan populer bagi keluarga.
Resep Sandwich Untuk Bekal Sekolah
Proses membuat sandwich tidak jauh berbeda dengan roti bakar, menjadi makanan instan untuk sarapan yang mudah di buat. Bagi bunda yang ingin mencoba membuat sandwich sebagai bekal sekolah, silahkan simak di bawah ini.
Bahan Sandwich
- Roti tawar
- Sosis
- 1 butir telur, dadar tipis, gulung, lalu potong memanjang
- 1 buah wortel
- Jagung
- Parutan keju
- Mayonise
- Saos tomat
Cara Membuat Sandwich Untuk Bekal Sekolah
- Perama silahkan telur di dadar, kemudian gulung dan potong memanjang.
- Setelah itu wortel di rebus potong memanjang, rebus juga jagung kemudian pipil. Lalu goreng sosis sampai matang.
- Selanjutnya kita tata sosis goreng, keju, telur, wortel, jagung di atas roti tawar
- Tambahkan mayonise dan saos tomat, lalu gulung.
- Sajikan sandwich sebagai bekal sekolah anak, atau menu makanan instan untuk sarapan bagi keluarga, selamat menikmati.
Baca: 11 Resep Sarapan Pagi yang Praktis dan Bergizi
3. Sereal Menjadi Menu Sarapan Sehat Di Pagi Hari
Makanan instan untuk sarapan lainnya kita ada sereal, dimana proses membuatnya cukup simpel, selain rasanya yang enak resep sereal dapat di buat dengan berbagai macam dessert. Namun bila bunda ingin membeli sereal yang sudah jadi, tersedia di mini market terdekat.
Resep Sereal Pisang Keju Untuk Keluarga
Proses membuat sereal pisang keju sangat praktis, menjadi menu makanan instan untuk sarapan. Bagi bunda yang ingin membuat resep ini, silahkan lihat di bawah ini proses mengolahnya.
Bahan Sereal Pisang Keju
- Pisang kepok
- 3 sendok makan mentega
- Keju
- Sereal
- Meses ceres rasa coklat
- Susu kental manis putih
Cara Membuat Sereal Pisang Keju
- Pertama kupas pisang terlebih dahulu, kemudian masukkan ke dalam plastik, lalu pipihkan dengan talenan atau alat lainnya.
- Setelah itu panaskan teflon anti lengket, tambahkan mentega secukupnya, lalu masukkan pisang dan tunggu hingga matang.
- Selanjutnya oleskan mentega pada pisang selagi panas, agar meleleh, tambahkan juga parutan keju, meses ceres rasa coklat, dan sereal sudah diremah sebelumnya.
- Sajikan sereal pisang keju sebagai sarapan keluarga, atau dapat di jadikan bisnis kuliner, selamat mencoba.
4. Smoothies Makanan Instan Untuk Sarapan
Smoothies paling cocok di sajikan sebagai menu sarapan, berbagai macam resep smoothies telah banyak yang menyajikannya. Rasanya yang lezat menjadikan makanan ini sebagai peluang usaha dalam bisnis kuliner. Bunda dapat mencoba resep smoothies, sebagai menu makanan instan untuk sarapan di pagi hari.
Resep Smoothies Bowl Avocado
Proses membuat smoothies bowl cukup mudah, selain itu dapat di jadikan sebagai menu sarapan pagi. Silahkan simak bagi Anda yang ingin membuat smoothies bowl avocado di bawah ini.
Bahan Smoothie Bowl
- 1 buah alpukat (kerok masukkan dalam freezer)
- 2 sendok makan yoghurt cimory
- 200 ml susu fresh milk
- 1 sendok makan madu
Bahan Topping
- Rolled oats
- Strawberry
- Pisang
Cara Membuat Smoothies Bowl Avocado
- Silahkan blender buah alpukat, tambahkan juga yoghurt cimory , madu, susu, sampai halus.
- Setelah semua halus dan tercampur rata tuangkan ke dalam mangkuk.
- Tambahkan topping buah segar di atasnya bersama rolled oats. Atau bunda dapat memberikan topping sesuai selera.
- Sajikan smoothies bowl avocado untuk keluarga, sebagai makanan instan untuk sarapan, selamat menikmati.
Baca: Aneka Jajanan Tempo Doeloe Yang Sekarang Hits
Penutup
Demikian yang dapat dapur ocha bagikan kali ini, tentang 4 makanan instan untuk sarapan pagi yang menyehatkan, semoga dapat memberikan manfaat bagi kita semua. Sampai jumpa kembali di resep terbaru selanjutnya, jangan lupa dibagikan ya, terima kasih sudah mengunjungi dapurocha.com.