Aneka Manisan Segar Untuk Peluang Usaha

Dapur ocha, aneka manisan segar untuk peluang usaha – Manisan merupakan cemilan yang enak di santap, banyak resep aneka manisan yang lagi hits saat ini, di tengah masyarakat Indonesia. Berbagai resep manisan hasil kreasi bunda pun kian banyak di jajakan, sebagai jajanan tradisional yang menyegarkan.

Berbagai varian aneka jenis manisan, telah dijadikan sebuah peluang usaha yang menjanjikan saat ini. Karena banyaknya animo masyarakat menggemari kuliner yang satu ini, hal ini membuka peluang usaha yang cukup baik untuk mendapatkan keuntungan dalam bisnis.

Daftar Isi

Peluang Usaha Menjual Aneka Manisan Segar

Menjual aneka manisan segar, menjadi salah satu peluang usaha yang menguntungkan, bagi Anda yang ingin membuka bisnis kuliner. Cemilan yang satu ini banyak di nikmati, oleh seluruh lapisan masyarakat, dan biasanya di cicipi pada saat waktu sedang santai bersama keluarga.

Membuka usaha kuliner tentunya membutuhkan modal yang cukup besar, tetapi bila Anda mempunyai modal minim, bisa mencoba peluang usaha yang satu ini. Dengan menjual aneka macam manisan segar, bunda sudah dapat membuka bisnis kuliner, dengan hasil keuntungan yang lumayan besar, dibandingkan menjajakan jenis makanan lainnya. Mari kita simak beberapa resep manisan segar, yang mungkin bisa bunda jadikan referensi, dalam membuka usaha makanan.

Jangan Lewatkan: 4 Peluang Usaha Makanan Ringan Unik Dan Kreatif

Resep Manisan Mangga

Resep Manisan Mangga

Khasiat dari buah mangga: Dapat mengurangi koresterol, mampu mencegah penyakit kanker, membantu membakar kalori di dalam tubuh, menyegarkan kulit wajah, membantu meningkatkan kekebalan tubuh, dan menyehatkan mata.

Selain banyak sekali manfaat dan khasiatnya, yang terdapat dalam buah mangga, tentunya buah yang satu ini bisa di jadikan berbagai jenis resep makanan, salah satunya resep asinan mangga. Bagi bunda yang ingin mencoba mengolah resep asinan mangga, dan menyajikannya sebagai salah satu peluang usaha, simak proses pembuatannya di bawah ini.

Bahan Manisan Mangga

  • 2 buah mangga arum manis
  • 5 buah cabai merah keriting
  • 1 sendok teh gula pasir
  • Garam
  • 1 gelas air matang (sudah dingin)

Cara Membuat Manisan Mangga

  • Silahkan kupas terlebih dahulu buah mangga, kemudia potong sesuai selera, lalu iris cabai merah keriting, dan sisihkan.
  • Selanjutnya bunda persiapkan wadah yang ada tutupnya seperti toples.
  • Setelah itu campurkan gula, garam, cabai, air, aduk sampai rata.
    Kemudian masukkan irisan buah mangga, dan aduk rata sambil koreksi rasa.
  • Tutup rapat dalam wadah atau toples, lalu masukkan kedalam kulkas.
  • Setelah dingin agar lebih segar, manisan mangga dapat dinikmati siang hari, selamat mencoba.

Harga Manisan Mangga Per Toples Untuk Usaha

Bagi Anda yang ingin membuka usaha aneka manisan, terutama menjual manisan mangga, dapat dijual Rp 30.000 per toples, atau mungkin dapat menjualnya berupa kemasan plastik seharga Rp 10.000 – Rp 15.000 setiap bungkusnya. Peluang usaha ini memang sangat menjanjikan, terlebih lagi bunda dapat mengelola bisnis ini dengan modal yang minim sekalipun, kisaran modal paling rendah hanya Rp 100.000 hingga Rp 300.000, sudah dapat menjalankan bisnis manisan tersebut.

Resep Manisan Kolang Kaling

Resep Manisan Kolang Kaling

Manfaat kolang kaling untuk kesehatan: Dapat membantu memperlancar sistem pencernaan, membuang racun dalam usus, menjaga kesehatan tulang dan memperkuat tulang, memperkuat gigi, mengurangi rasa lelah dan anemia.

Khasiat dan manfaat kulang kaling sangat baik untuk kesehatan tubuh, selain itu dapat kita olah kolang kaling menjadi aneka manisan segar yang menggugah selera. Salah satunya resep manisan kolang kaling, bagi Anda yang ingin mencoba membuatnya, silahkan simak di bawah ini.

Bahan Manisan Kolang Kaling

  • 1/4 kg kolang kaling
  • Syrup rasa cocopandan
  • 1/2 jeruk nipis
  • 2 potong kayu manis
  • 2 sendok makan gula putih
  • Air

Cara Membuat Manisan Kolang Kaling

  • Pertama silahkan rebus terlebih dahulu kolang kaling, dengan 2 gelas air putih.
  • Kemudian tambahkan syrup rasa cocopandan, gula putih, dan kayu manis.
  • Setelah itu rebus sampai air menyisakan setengahnya.
  • Matikan api, dan tambahkan perasan air jeruk nipis.
  • Selanjutnya silahkan masukkan kedalam kulkas agar lebih segar.
  • Manisan kolang kaling dapat dinikmati ketika cuaca sedang panas, dan sangat membantu menyegarkan tubuh, selamat mencoba.

Harga Manisan Kolang Kaling Untuk Di Jual

Mungkin bunda ingin mencoba membuka usaha makanan ringan, dengan menjual aneka manisan segar, khususnya manisan kolang kaling dapat di jual dengan harga Rp 10.000 – Rp 20.000, dalam setiap bungkusnya. Bisnis kuliner ini sangat cocok bagi Anda yang mempunyai modal minim, karena kita hanya perlu mengeluarkan kocek sebesar Rp 100.000, sudah dapat memulai usaha menjual manisan kolang kaling dan dapat menjualnya di situs online seperti tokopedia

Resep Manisan Anggur

Resep Manisan Anggur

Manfaat buah anggur bagi kesehatan: Dapat mencegah kanker, mencegah penuaan dini, menjaga kesehatan sel sel otak, meredakan peradangan, mengobati alergi, membantu meringankan kolesterol.

Selain manfaat dari anggur, buah ini bisa dijadikan aneka macam olahan kuliner, salah satunya resep manisan anggur yang menyegarkan. Banyak menu aneka manisan segar untuk peluang usaha, bagi Anda yang ingin mencoba membuat resep manisan anggur, mari simak di bawah ini proses pembuatannya.

Bahan Manisan Anggur

  • 500 gram anggur (lepaskan dari batangnya)
  • 250 gram gula
  • 300 ml air (sebagai biang gula)
  • 500 ml air (digunakan untuk merebus anggur)
  • Garam

Cara Membuat Manisan Anggur

  • Silahkan petik buah anggur dari batangnya.
  • Kemudian rebus air bersama garam sampai mendidih.
  • Setelah mendidih lalu masukkan anggur dan masak dengan menggunakan api sedang, sekitar 10 menit, angkat dan tiriskan.
  • Berikutnya rebus air kembali bersama gula sampai larut, setelah larut kemudian angkat dan dinginkan hingga suhu menjadi hangat.
  • Masukkan kedalam toples kaca bila tidak punya boleh yang lain.
  • Masukkan anggur kedalam toples yang sudah berisi air gula, tunggu sampai dingin lalu masukkan kedalam kulkas.
  • Diamkan minimal 1 hari agar air gula, dan sari anggur meresap.
  • Sajikan manisan anggur sebagai cemilan bersama keluarga, selamat mencoba.

Harga Jual Manisan Anggur Untuk Usaha

Bagi bunda yang ingin menjual aneka manisan, terutama menjajakan manisan anggur ke pasaran, sebagai salah satu peluang usaha yang menjanjikan. Harga manisan anggur Rp 10.000 sampai Rp 15.000, untuk setiap kemasannya, usahan manisan segar ini, selain mendapatkan untung yang lumayan, tentunya modalnya sangat minim, dan cocok dijadikan sebagai usaha rumahan ataupun dijual di toko.

Resep Manisan Salak

Resep Manisan Salak

Manfaat salak untuk kesehatan: Menjaga kesehatan jantung, menjaga pembuluh darah, meningkatkan stamina tubuh, menyeimbangkan kadar gula dalam darah, membantu program diet, dan sangat baik untuk kesehatan mata.

Selain kaya akan manfaat serta khasiatnya, buah salak pun dapat kita olah sebagai aneka manisan segar untuk peluang usaha. Salah satunya membuat resep manisan salak, dan menjualnya kepasaran, baik di media situs online, atau media sosial, silahkan bagi Anda yang ingin mengolahnya simak resep berikut.

Bahan Manisan Salak

  • 1 kg buah salak
  • 1 liter Air
  • 3 sendok teh garam
  • 3 sendok makan gula pasir
  • 1 batang kaýu manis

Cara Membuat Manisan Salak

  • Pertama kita cuci bersih dahulu buah salak tanpa dikupas kulitnya, dan tiriskan.
  • Kemudian masukkan air ke dalam panci, dan masukkan buah salak, lalu rebus sampai mendidih.
  • Setelah itu tambahkan garam, bersama gula pasir dan kayu manis.
  • Rebus selama 35 menit, sampai buah salak menjadi empuk.
  • Angkat tiriskan, manisan salak siap untuk dinikmati selagi hangat, ataupun sudah dingin, selamat mencoba.

Harga Jual Manisan Salak Untuk Peluang Usaha

Bagi anda yang sedang mencari peluang usaha yang menjanjikan, bisa menjual manisan salak sebagai salah satu bisnis kuliner dengan minim modal. Harga manisan salak dapat di jual Rp 7.000 hingga Rp 25.000, dalam setiap kemasannya, tergantung berat dan isi manisan tersebut. Tentunya dengan modal yang tidak terlalu besar, Anda sudah dapat membuka usaha menjual aneka manisan segar, salah satunya ialah manisan salak.

Resep Manisan Cermai

Resep Manisan Cermai

Manfaat buah cermai bagi kesehatan: Dapat mengobati sembelit, mengatasi penderita penyakit asma, membantu meringankan gejala kanker, menyehatkan kulit, dapat membantu melangsingkan tubuh, dan menyehatkan tulang.

Selain bermanfaat untuk kesehatan tubuh, buah cermai juga dapat kita olah menjadi aneka macam manisan segar, yang lezat dan menggugah selera. Resep manisan cermai salah satunya, yang dapat bunda coba di rumah untuk membuatnya, atau dapat dijadikan sebagai salah satu peluang usaha.

Bahan Manisan Cermai

  • 1/2 kg cermai (cuci sampai bersih)
  • 1 liter air
  • Gula pasir
  • Garam
  • Cabai

Cara Membuat Manisan Cermai

  • Pertama silahkan rebus air terlebih dahulu sampai mendidih.
  • Selanjutnya tambahkan garam, gula, cabai yang sudah dihaluskan, lalu koreksi rasa.
  • Kemudian masukkan buah cermai kedalam air yang sudah mendidih dan di campur bahan lain, diamkan beberapa menit, lalu matikan api dan tunggu sampai dingin.
  • Apabila sudah dingin selanjutnya masukkan kedalam wadah kedap udara, dan masukan ke dalam kulkas.
  • Sajikan manisan cermai bersama keluarga, selamat mencoba.

Note: Bila ingin warnanya sedikit cerah, Anda bisa tambahkan pewarna makanan sesuai selera.

Harga Manisan Cermai Untuk Jualan

Usaha kuliner tidak akan pernah surut, karena menjadi salah satu kebutuhan pokok, dengan menjual cemilan sehat salah satunya dapat memulai bisnis ini. Anda dapat menjual manisan cermai, harganya cukup terjangkau yaitu Rp 20.000 dalam setiap kemasannya, tentunya dengan modal yang minim sudah dapat memulai usaha makanan ini.

Silahkan Simak: Aneka Asinan Segar Yang Menggugah Selera

Resep Manisan Kekinian, aneka manisan

Resep Manisan Kekinian, aneka manisan

Manfaat buah buahan untuk kesehatan: Dapat mencegah penyakit jantung, mencegah serangan kerusakan hati dan stroke, mencegah penyakit kanker, sebagai diet alami, dapat mencegah kolesterol jahat, dapat mencegah tekanan darah tinggi, menjaga kekebalan tubuh, dan menjaga kebugaran tubuh.

Selain banyak manfaatnya, buah buahan juga dapat kita olah sebagai aneka asinan, yang dapat menyegarkan tubuh ketika di konsumsi. Resep manisan kekinian salah satu menu cemilan sehat, yang dapat Anda coba di rumah, dan dapat dijadikan sebuah peluang bisnis yang menjanjikan, berikut cara membuat manisan kekinian.

Bahan Manisan Kekinian

  • 100 gram buah strawberry
  • 3 buah jeruk sitrun
  • 100 gram buah anggur
  • 3 sendok gula
  • Cabai
  • Garam
  • Air

Cara Membuat Manisan Kekinian

  • Pertama silahka potong buah anggur, buah strawberry dan buah jeruk sitrun.
  • Kemudian didihkan air, tambahkan gula, garam, dan cabai yang sudah dihaluskan.
  • Setelah air mendidih, lalu masukkan buah yang sudah dipotong dan matikan apinya.
  • Simpan setelah dingin kedalam wadah dan masukkan ke dalam kulkas.
  • Sajikan manisan kekinian bersama keluarga, sebagai cemilan segar yang baik untuk kesehatan tubuh, selamat mencoba.

Harga Manisan Kekinian Untuk Usaha

Bila ingin menjual manisan kekinian, untuk dijadikan peluang bisnis yang menjanjikan, anda dapat membanderolnya dengan harga Rp 15.000/bks, tentunya usaha ini dapat di kelola dengan modal yang minim. Selain itu dengan membuka usaha manisan kekinian, tentunya Anda akan mendapatkan nilai plus, karena membantu banyak orang membiasakan diri dengan pola hidup sehat, semoga sukses ya.

Resep Manisan Labu (Bligo)

Resep Manisan Labu (Bligo)

Manfaat buah labu atau bligo untuk kesehatan: Mencegah resiko penyakit kanker, mencegah penyakit hati, mengandung karbohidrat, mencegah penuaan dini, mengurangi resiko diabetes, membantu sistem pencernaan, membuat otot disekitar jantung menjadi rileks.

Selain banyak manfaatnya buah labu atau bligo, dapat kita jadikan aneka manisan sehat, salah satunya dapat bunda coba membuat resep manisan labu (Bligo), cocok juga dijadikan peluang bisnis yang menjanjikan.

Bahan Manisan Labu (Bligo)

  • 1 buah labu (Bligo mentah ukuran sedang)
  • 1/2 kg Gula pasir
  • Pewarna makanan
  • 1 sendok teh sitrun
  • 1 sendok makan kapur sirih
  • Garam

Cara Membuat Manisan Labu (Bligo)

  • Kupas terlebih dahulu buah labu atau bligo, kemudian potong sesuai selera, dan rendam dengan air kapur sirih sekitar 1 jam.
  • Kemudian air rendaman labu tersebut kuras sampai bersih, lalu tiriskan.
  • Selanjutnya panaskan sedikit air, campurkan dengan gula, sitrun, garam, pewarna makanan, dan aduk sampai mendidih.
  • Setelah itu masukkan tirisan labu aduk sampai habis airnya.
  • Tunggu sampai dingin masukkan ke dalam kulkas.
  • Manisan labu siap disajikan bersama keluarga, selamat menikmati.

Harga Manisan Labu (Bligo) Di Pasaran

Anda dapat menjual manisan labu di pasaran, dengan harga Rp 15.000 sampai Rp 30.000, dalam setiap kemasannya, tergantung dari berat serta isi manisan di dalamnya. Salah satu peluang bisnis makanan yang menjanjikan, bila ingin mencobanya, tentu modal yang mesti di keluarkan pun sangat minim, dengan untung yang lumayan besar.

Resep Manisan Nanas, aneka manisan

Resep Manisan Nanas, aneka manisan

Manfaat nanas untuk kesehatan: Membantu memperlancar pencernaan, mengobati sakit perut akibat kembung, mencegah kanker usus, dan dapat membantu mengobati diare.

Selain bermanfaat untuk kesehatan, buah nanas juga dapat kita jadikan beragai aneka manisan sehat. Salah satunya bunda dapat membuat resep manisan nanas, dan dapat dijadikan sebagai peluang usaha kuliner yang menjanjikan, silahkan simak proses pembuatannya di bawah ini.

Bahan Manisan nanas

  • Buah nanas
  • Gula
  • Garam
  • Cabai rawit
  • Jeruk nipis (atau bisa cuka)
  • Air

Cara Membuat Manisan nanas

  • Silahkan kupas dan potong nanas ukuran kecil, bersihkan dan tiriskan.
  • Kemudian tambahkan larutan gula garam, dan berikan air sedikit.
  • Setelah itu tambahkan perasan air jeruk nipis (atau bisa cuka), bila memakai cuka harus dipanaskan terlebih dahulu.
  • Berikutnya silahkan siram kedalam potongan nanas, tambahkan cabai rawit yang sudah dihaluskan sesuai selera.
  • Masukkan kedalam wadah dan simpan di dalam kulkas.
  • Nikmati manisan nanas ketika dingin, selamat mencoba.

Harga Manisan Nanas Untuk Di Jual

Manisan nanas dapat kita konsumsi untuk menjaga kesehatan, selain itu bunda juga dapat memanfaatkan untuk memulai usaha kuliner, tentunya dengan modal minim usaha ini dapat langsung dijalankan. Harga manisan nanas sendiri dapat dijual Rp 10.000 sampai 20.000, setiap kemasannya, tergantung daripada isi dan berat didalamnya.

Resep Manisan Tomat

Resep Manisan Tomat

Manfaat buah tomat bagi kesehatan: Dapat mencegah penyakit kanker, membantu melindungi jantung, mencegah diabetes, menyehatkan kulit, dapat membantu mengurangi depresi, meningkatkan penglihatan mata, memperbaiki sistem pencernaan, dan dapat melawan peradangan.

Khasiat buah tomat begitu banyak, dan sangat bermanfaat untuk kesehatan, selain itu dapat kita olah sebagai aneka manisan sehat, yang dapat menjadi salah satu peluang usaha dengan modal kecil. Cara membuat resep manisan tomat juga sangat praktis, dan bahan bakunya mudah didapatkan, mari kita simak resep berikut ini.

Bahan Manisan Tomat

  • 2,5 kg tomat
  • 150 gram gula merah
  • 375 gram gula putih
  • 2 sendok makan air kapur sirih
  • Air

Cara Membuat Manisan Tomat

  • Silahkan cuci sampai bersih buah tomat, lalu tiriskan, (tomatnya jangan terlalu matang).
  • Setelah itu buang biji tomat, dan iris.
  • Kemudian rendam uah tomat, bersihkan kembali dan tiriskan.
  • Selanjutnya rebus air, bersama gula merah, gula putih sampai larut.
  • Masukkan kembali buah tomat, aduk secara perlahan sampai air gula habis, dan meresap kedalam tomat.
  • Simpan di dalam wadah dan masukkan kedalam kulkas setelah dingin.
  • Manisan tomat siap dihidangkan bersama keluarga, selamat menikmati.

Harga Manisan Tomat Untuk Usaha

Biasanya penjual manisan tomat sudah banyak yang menjajakannya, namun tidak perlu khawatir bagi Anda yang ingin merintis usaha ini. Harga manisan tomat dapat Anda jual dimulai dari Rp 7.000 sampai Rp 15.000, dalam setiap kemasannya, bisnis ini salah satu peluang usaha yang menjanjikan meskipun dengan modal kecil.

Resep Manisan Kulit Semangka

Resep Manisan Kulit Semangka

Manfaat kulit semangka untuk kesehatan: Membantu melebarkan pembuluh darah, meningkatkan libido, baik untuk kesehatan jantung, meningkatkan kebugaran, menurunkan tekanan darah dan menangkal kanker prostat.

Manfaat buah semangka bagi kesehatan: Mencegah penuaan dini, menjaga kelembaban kulit, meremajakan kulit, memelihara kesehatan ginjal, mencegah sariawan, mengurangi hipertensi, antioksidan, dan obat kuat alami.

Selain kaya akan khasiat dan manfaatnya, buah dan kulit semangka dapat kita olah menjadi aneka macam manisan, yang tentu menyegarkan tubuh ketika di konsumsi. Salah satunya resep manisan kulit semangka, bunda dapat mencoba membuatnya di rumah, dan menjadikan manisan ini sebagai peluang usaha yang menjanjikan.

Bahan Manisan Kulit Semangka

  • Kulit semangka bagian dalam (potong sesuai selera)
  • 1/2 sendok teh kapur sirih (digunakan untuk merendam)
  • 1 batang daun pandan
  • 1 buah air lemon atau jeruk nipis
  • 400 gram gula pasir
  • 350 ml air

Cara Membuat Manisan Kulit Semangka

  • Pertama silahkan rendam terlebih dahulu potongan kulit semangka dengan air, dan kapur sirih sekitar satu malam, kemudian cuci sampai bersih.
  • Setelah itu rebus potongan kulit semangka dengan gula pasir dan air.
  • Selanjutnya masak sampai air mulai menyusut, dan mulai berbentuk menyerupai kristal.
  • Tambahkan air lemon atau perasan jeruk nipis, sambil diaduk sampai rata.
  • Matikan api, dan manisan kulit semangka siap di hidangkan setelah dingin bersama keluarga, selamat menikmati.

Harga Manisan Semangka Untuk Di Jual

Peluang usaha dengan modal kecil, tentunya saat ini banyak di lirik oleh berbagai pengusaha, selain dapat menguntungkan tentunya akan menghemat biaya produksi. Salah satunya Anda dapat menjual manisan semangka seharga Rp 10.000, untuk setiap bungkusnya.

Baca Juga: Aneka Macam Puding Lezat Yang Lagi Hits

Resep Manisan Bola Bola Pepaya

Resep Manisan Bola Bola Pepaya

Manfaat buah pepaya bagi kesehatan: Dapat menyehatkan mata, menyehatkan rambut dan kuku, memperlancar pencernaan, menjaga kesehatan jantung, anti penuaan dini, dan meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

Selain kaya akan manfaat dari buah pepaya, Anda dapat mengolahnya dengan berbagai macam aneka manisan sehat, salah satunya resep manisan bola bola pepaya. Selain dapat bermanfaat untuk kesehatan tubuh, manisan bola bola pepaya juga dapat dijadikan salah satu peluang usaha.

Bahan Manisan Bola Bola Pepaya

  • 3 buah pepaya muda
  • 1/2 kg gula putih
  • 6 sachet nutrisari rasa jeruk
  • Pewarna makanan

Cara Membuat Manisan Bola Bola Pepaya

  • Silahkan kupas pepaya, kemudian parut lalu peras airnya sampai kering.
  • Kita siapkan wajan, lalu masukkan pepaya bersama dengan nutrisari rasa jeruk, dan gula putih.
  • Aduk semua bahan sampai rata, dan nyalakan kompor rebus menggunakan api kecil.
  • Selanjutnya aduk sampai lengket, dan air menyusut, jangan lupa cicipi rasa agar rasa manis dan asamnya sesuai selera.
  • Apabila sudah kering bagi adonan menjadi 2 bagian, sisakan sebagian adonan di dalam wajan, dan angkat adonan pertama simpan ke wadah lalu berikan pewarna makanan pada sisa adonan yang ada di dalam wajan, aduk dan angkat.
  • Silahkan tunggu sampai dingin, lalu buat cetak berbentuk bulat, dan gulingkan ke dalam gula putih.
  • Setelah itu jemur adonan selama 1 hari penuh.
  • Setelah dijemur kering masukkan ke toples, atau bisa langsung di hidangkan bersama keluarga.

Harga Manisan Bola Bola Pepaya Untuk Di Pasarkan

Bagi bunda yang ingin memulai usaha makanan, dapat menjual manisan bola bola pepaya, dimana manisan ini ternyata sangat di gemari oleh masyarakat Indonesia. Harganya pun cukup terjangkau, selain itu sangat baik untuk kesehatan tubuh, Anda bisa menjualnya Rp 10.000 untuk setiap kemasannya, tergantung dari berat dan isi dialamnya.

Resep Manisan Belimbing Wuluh

Resep Manisan Belimbing Wuluh

Manfaat belimbing wuluh untuk kesehatan: Dapat mengobati batuk, mengatasi diabetes, mengatasi jerawat, dapat mengatasi panu, mencegah hipertensi, dan mengatasi sariawan. Selain banyak manfaatnya, belimbing wuluh juga dapat di olah menjadi berbagai aneka kuliner, salah satunya resep manisan belimbing wuluh.

Selain dapat dibuat menjadi aneka asinan yang menggugah selera, belimbing wuluh juga biasanya dijadikan sayur sebagai pelengkap makanan. Proses pembuatanya pun cukup mudah, dan resep manisan belimbing wuluh dapat dijadikan salah satu peluang usaha.

Bahan Manisan Belimbing Wuluh

  • 1 kg buah belimbing wuluh (iris)
  • 500 gr gula
  • Garam

Cara Membuat Manisan Belimbing Wuluh

  • Pertama belimbing wuluh di kupas dan cuci sampai bersih, kemudian iris, lalu campurkan garam dan diremas-remas, diamkan selama satu jam.
  • Setelah itu cuci belimbing wuluh sampai garamnya menghilang dan tidak terasa asin, dan bilas dengan air matang.
  • Kemudian campurkan gula sampai rata, dan masukkan kedalam wadah tertutup, lalu simpan didalam kulkas.
  • Keesokan harinya sudah dapat dinikmati bersama air es, karena manisan ini pekat dengan rasa manis asem, selamat menikmati.

Harga Manisan Belimbing Wuluh Di Pasaran

Bunda dapat menjual manisan belimbing wuluh seharga Rp 8.000, sampai Rp 10.000 per bungkusnya, sebagai salah satu peluang usaha rumahan dengan modal kecil, dan tentu baik untuk kesehatan.

Resep Manisan Agar Agar Jelly

Resep Manisan Agar Agar Jelly

Manfaat agar agar untuk kesehatan: Mencegah diabietes, mengatasi susah buang air besar, dapat menurunkan kadar koresterol jahat, dapat menurunkan berat badan, dan menurunkan penyakit panas dalam.

Selain banyak manfaatnya agar agar, dapat kita olah dengan aneka jenis makanan, salah satunya resep manisan agar agar jelly yang sedang kita bahas kali ini. Cara membuat manisan agar agar jelly pun cukup mudah, dan cocok dijadikan untuk peluang usaha dengan modal kecil.

Bahan Manisan Agar Agar Jelly

  • 2 sachet agar agar merek swallow
  • 1 nutrijel aneka rasa
  • 500 gram gula pasir
  • 500 ml air
  • Pewarna makanan

Cara Membuat Manisan Agar Agar Jelly

  • Campurkan semua bahan kedalam panci, aduk sampai rata, dan masak dengan menggunakan api sedang sambil diaduk hingga mendidih, lalu matikan api dan diamkan sekitar 3 menit.
  • Kemudian campurkan fruity acid yang terdapat pada nutrijel, aduk sampai rata.
  • Tuangkan kedalam cetakan, tunggu sampai dingin.
  • Setelah itu potong sesuai selera manisan, dan tata di dalam wadah.
  • Berikutnya silahkan keringkan manisan di bawah sinar matahari, selama kurang lebih 3 hari atau sampai kering, dan tekstur gula berubah menjadi bentuk kristal.
  • Masukkan kedalam toples, dan manisan agar agar jelly siap dinikmati bersama keluarga.

Harga Manisan Agar Agar Jelly Untuk Usaha

Anda dapat menjual manisan agar agar jelly sesuai dengan kemasan, dan isi yang di sajikan, misalkan dalam setiap kemasannya berat 1 kg, manisan agar agar jelly dapat dijual seharga Rp 10.000 hingga Rp 15.000. Peluang usaha yang satu ini, merupakan bisnis yang menjanjikan dan dapat dijalankan dengan modal yang kecil sekalipun.

Resep Manisan Lemon

Resep Manisan Lemon

Manfaat buah lemon bagi kesehatan: Membantu menurunkan berat badan, membantu sistem pencernaan dalam tubuh, mencegah penuaan dini dan nampak awet muda, meningkatkan kalium dalam tubuh, serta dapat membantu fungsi kinerja hati.

Selain banyak manfaatnya, buah lemon juga dapat kita olah menjadi manisan segar, salah satunya resep manisan lemon yang mudah sekali membuatnya. Bagi bunda yang ingin mengolah manisan lemon, silahkan simak resep berikut ini sebagai salah satu peluang usaha.

Bahan Manisan Lemon

  • 500 gram lemon segar
  • 250 gram gula pasir
  • 1/2 sendok teh garam

Cara Membuat Manisan Lemon

  • Silahkan cuci sampai bersih buah lemon, dengan menggunakan air mengalir.
  • Kemudian gosok permukaan kulit lemon dengan sedikit garam, untuk membuang sisa pestisida yang masih menempel atau bahan pengawet yang tidak diinginkan, lalu bilas kembali dengan air bersih.
  • Setelah itu iris lemon dengan ketebalan sesuai selera.
  • Masukkan irisan lemon bersama gula, dan garam kedalam wajan.
  • Tambahkan air sampai menutup lemon, lalu masak hingga mendidih.
  • Setelah mendidih, kecilkan api, dan masak sampai airnya menyusut.
  • Selanjutnya dinginkan, setelah dingin masukkan kedalam wadah, kemudian simpan didalam kulkas, manisan lemon akan bertahan sampai 3.bulan, dan masih segar serta enak.

Cara Penyajian Manisan Lemon

  • Silahkan ambil sendok makan manisan lemon, dan cairan gula.
  • Kemudian tambahkan air hangat sesuai selera.
  • Sajikan manisan lemon bersama dengan teh, dan akan menjadi ice lemon tea yang menyegarkan, selamat mencoba.

Harga Manisan Lemon Untuk Dijual

Bagi Anda yang sedang mencari peluang usaha dengan modal kecil, menjual manisan lemon salah satu yang dapat Anda coba, harganya cukup terjangkau hanya Rp 10.000 – Rp 15.000 per bungkusnya.

Resep Manisan Belimbing, aneka manisan

Resep Manisan Belimbing, aneka manisan

Manfaat buah belimbing untuk kesehatan: Dapat mencegah kanker, memelihara kesehatan jantung, dapat menurunkan berat badan, meningkatkan sistem kekebalan tubuh, mengontrol tekanan darah, dan meningkatkan sistem pencernaan dalam tubuh.

Selain bermanfaat untuk kesehatan tubuh, buah belimbing yang kaya akan khasiatnya, dapat di olah menjadi aneka manisan segar, salah satunya resep manisan belimbing, silahkan simak di bawah ini cara membuatnya.

Bahan Manisan Belimbing

  • 10 buah belimbing (ukuran sedang)
  • 5 sendok makan gula pasir
  • 1/2 sendok teh garam halus
  • 3 buah cabai rawit
  • Air perasan jeruk nipis

Cara Membuat Manisan Belimbing

  • Silahkan bersihkan terlebih dahulu buah belimbing, kemudian potong dan tiriskan.
  • Setelah itu masukkan belimbing kedalam mangkuk ukuran besar, lalu tuangkan air jeruk.
  • Aduk rata dengan menggunakan centong, tujuan di tambahkan air jeruk, supaya buah belimbing tidak berubah warna menjadi coklat.
  • Selanjutnya masukkan gula pasir, garam, serta cabai rawit yang telah di potong kecil.
  • Aduk sampai rata hingga mengeluarkan air gulanya, bila sudah keluar air gula, Anda dapat langsung menikmati manisan belimbing, atau dapat di simpan di dalam kulkas.

Harga Manisan Belimbing Untuk Usaha

Harga manisan belimbing Rp 5.000 – Rp 15.000, dan dapat Anda jual serta pasarkan, untuk meraih keuntungan dalam usaha yang di kelola. Manisan belimbing termasuk kedalam peluang usaha dengan modal kecil, dan mungkin dari Anda sedang mencarinya.

Silahka lihat: 6 Macam Peluang Usaha Makanan Indonesia

Demikian yang dapat dapur ocha sampaikan, tentang aneka manisan segar untuk peluang usaha, yang mungkin dari bunda sedang mencari resep ini. Semoga bermanfaat bagi kita semua, khususnya bagi Anda yang ingin memulai usaha di bidang makanan, terima kasih sudah mengunjungi dapurocha.com, tempat menyediakan berbagai macam info makanan dan bisnis, jangan lupa share ya sampai jumpa kembali di resep lainnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *