Resep Sambal Goreng Kentang – Pada kesempatan kali ini dapur ocha ingin berbagi resep sambal goreng kentang, dimana kuliner sambal goreng kentang banyak dinikmati oleh pecinta kuliner. Nah sebelum kita membahas resep sambal goreng kentang, dapur ocha akan mengulas sedikit informasi mengenai masakan sambal goreng kentang, dimana sudah banyak yang mencoba bisnis kuliner dengan olahan sambal goreng kentang, ternyata bisnis kuliner ini sangat digemari oleh pecinta kuliner.
Resep makanan yang satu ini bukan hanya di gemari, bahkan resep sambal goreng kentang juga salah satu makanan yang baik untuk kesehatan. Selain itu para pelaku bisnis kuliner juga sudah banyak yang meraih untung untuk berbagai usaha bisnisnya, terutama dalam bisnis kuliner. Nah bagi Anda yang berminat untuk membuka peluang usaha bisnis kuliner, sangat cocok di dalam daftar menu makanannya menambahkan menu sambal goreng kentang sebagai daftar utama.
Sambal goreng kentang ini merupakan peluang bisnis makanan yang menguntungkan, karena di negara lain juga kentang dijadikan makanan pokok sehari-hari. Di dalam dunia kesehatan pun, kentang salah satu makanan yang baik untuk kesehatan tubuh, karena banyak sekali nilai gizi yang terkandung didalamnya untuk menjaga tubuh agar tetap sehat.
Daftar Isi
Resep Goreng Kentang Praktis Dan Nikmat
Sebelum kita memulai bagaimana cara membuat sambal goreng kentang, dapur ocha seperti biasanya memberikan informasi mengenai bahan utama untuk mengolah makanan, berikut dibawah ini bahan utama sambal goreng kentang.
Bahan Resep Sambal Goreng Kentang
- 250 gram kentang (potong dadu)
- 150 gram udang (kulitnya kupas)
- 2 papan petai
- 3 buah cabai merah iris serong
- 2 batang serai (geprek)
- 1 ruas lengkuas (geprek)
- 3 lembar daun salam
- 2 sendok makan kecap manis
- Garam dan gula secukupnya
Bumbu halus:
- 10 buah cabai merah kriting
- 5 buah bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 1 sendok teh terasi
Cara Membuat Sambal Goreng Kentang:
- Pertama goreng kentang sampai kuning keemasan. Kemudian angkat dan sisihkan.
- Selanjutnya tumis bumbu halus sampai harum.
- Masukkan serai, lengkuas dan daun salam. Aduk sampai layu.
- Tuangkan air kurang lebih setengah gelas. aduk hingga merata.
- Masukan kecap manis, garam dan gula secukupnya. Aduk kembali hingga air mendidih.
- Masukan udang, petai dan kentang. Aduk kembali sampai udang berubah warna lalu angkat dan sajikan.
Baca juga: Resep nasi goreng ikan teri
Penutup
Sambal goreng kentang merupakan makanan lezat yang baik untuk kesehatan, bila dijadikan usaha bisnis rumahan, harga sambal goreng kentang pun cukup ekonomis, selain lezat sangat baik untuk kesehatan tubuh. Bagi pelaku bisnis kuliner, sambal goreng kentang, sajian yang sangat diutamakan dalam daftar menu makanannya, karena sambal goreng kentang banyak di gemari oleh penikmat kuliner.
Demikian yang dapat dapur ocha berikan mengenai Resep Sambal Goreng Kentang, yang bisa anda coba di rumah. Sambal goreng kentang juga bisa anda kembangkan kembali sebagai menu makanan di dalam bisnis kuliner anda, karena bisnis sambal goreng kentang sangat menguntungkan, semoga bermanfaat sekian dan terima kasih.